Komposisi EM4 dan Gula Merah untuk ternak lele




Assalamualaikum..Wr..wb
Salam Sehat dari Cheaneell Biksen Akuaponik vlog

Ini adalah campuran EM4,Gula Merah Cair yang akan saya masukan kedalam botol air mineral ukuran 1,5L. Campuran EM4,Gula Merah Cair dan Air putih sangat banyak manfaatnya untuk berternak lele, dan saya suka sekali dengan campuran ini, selain mudah di buat dan yang terutama adalah murah. Campuran cairan ini di pergunakan untuk keperluan Bibis Pakan, Siram Air Kolam, Campuran Ramuan Herbal.

Berdasarkan apa yang dilakukan biksen akuaponik sehari-hari, komposisinya adalah...
EM4 = 100 ml
Cairan Gula Merah = 200 ml
Air putih sebanyak 1,2 L
Campuran Larutan ini bisa dipergunakan minimal 1 Jam setelah di campurkan.

Dan tambahan informasi untuk Gula Merah Cair cara membuatnya adalah 1 Kg Gula Merah yang berwarna Hitam di Cairkan Dengan air sebanyak 1,5 Liter dengan cara didihkan.

Bisa dilihat tutup botol air mineral nya saya beri lobang supaya udara bisa masuk, karena kalau tidak diberi lubang, botol nya akan mengeras, dan terus mengembung dan bahkan mungkin bisa sampai pecah.

Ini adalah pakan apung buatan pabrik yang akan saya bibis memakai Larutan EM4 & GM.
Pakan ini berwarna coklat dan ada putih2nya, dikarenakan pakan ini adalah pakan sisa  dari pemakaian pakan sebelumnya, yang tidak sempat di berikan ke ikan padahal sudah di bibis terlebih dahulu, sehingga pakan ter fermentasi dalam jangka waktu cukup lama dan timbul jamur.

Pakan ini sebanyak 3 Kg.. di tambah dengan 1 kg yang di ember ini.

Biasanya saya membibis pakan dengan komposisi

1 Kg Pakan di bibis dengan ramuan EM4&GM sebanyak 250 ml.
Jadi untuk pakan sebanyak 4 Kg ini diperlukan 1 Liter Ramuan EM4 & GM.

Ramuan EM4 & Gula Merah di Siramkan ke Pakan secara merata, dan di aduk rata, sampai semua pakan terbasahi.. dan diam kan terlebih dahulu selama min 10 menit supaya campuran meresap di pakan sebelum di berikan ke Ikan.

Biasanya saya untuk pakan ini membibis dalam jumlah banyak / 1 Sak, jadi persediaan pakan yang sudah di bibis sebanyak 1 Sak dan di simpan di ember tertutup.

Dan Ini Adalah Campuran EM4 & GM untuk disiramkan langsung ke kolam, apabila penyiraman rutin dilakukan Minimal 1 kali dalam seminggu biasanya air kolam tidak tercium bau.
Dan bisa juga untuk penyiraman air kolam sebelum tebar benih sebanyak 2 Botol air mineral.

Untuk Campuran Ramuan Obat Herbal Biasanya saya memberikan 500 ml untuk satu ramuan herbal.
Yang di campurkan dengan air untuk disiramkan ke kolam.

Untuk Penjelasan dari cara bibis pakan, cara persiapan kolam sebelum terbar benih dan ramuan herbal silahkan di tonton video nya di cheanell biksen akuaponik vlog..

Terimakasih sudah berkunjung.. semoga bermanfaat..

Silahkan untuk lebih jelas tonton videonya...





1 comment:

  1. 2 botol air mineral 1,5 liter untuk kolam berapa meter persegi ya

    ReplyDelete

Note: Only a member of this blog may post a comment.